Keterbatasan pada Sound Chip FM Synthesizer yang Digunakan oleh PC-98

Suara yang unik walau dalam bentuk yang sederhana

Keterbatasan pada Sound Chip FM Synthesizer yang Digunakan oleh PC-98

Kelima judul Touhou pertama dikenal dengan sebutan Touhou PC-98 karena sistem yang digunakan untuk menjalankan game-nya adalah NEC PC-9800 Series. Komputer ini sendiri merupakan komputer berbasis DOS/V modifikasi yang dirilis pada tahun 1982. Seperti layaknya komputer pribadi klon IBM pada dekade itu, komputer ini masih memanfaatkan sound chip yang hanya bisa menghasilkan suara dengan teknologi FM synthesizer.

PC-98 sendiri menggunakan chip YM2203 yang juga dinamai OPN, serta YM2608 atau OPNA. Keduanya memakai kanal FM dan SSG untuk menghasilkan suara. Dengan enam kanal untuk YM2203 dan 16 kanal untuk YM2608. Sebagai referensi, biasanya YM2203 atau OPN dihubungkan dengan keluaran suara mono, sedangkan YM2608 atau OPNA dianggap sebagai stereo karena suara yang dihasilkan dan dirasakan.

Untuk kanal FM, YM2203 memiliki tiga sedangkan YM2608 memiliki enam suara yang dihasilkan hampir mirip dengan chip YM2618 yang digunakan oleh Sega Genesis. Untuk salah satu kartu ekspansi yang ada, YM2413 yang juga digunakan pada chip VRC7 milik Konami di NES juga memiliki suara yang sama dengan YM2608.

Kemudian ada kanal SSG yang hanya dapat membuat suara dari sinyal square, hampir mirip dengan YM2159 pada Sunsoft 5B di NES. ZUN sendiri menggunakan kanal ketiga SSG untuk drum. Lalu ada ADPCM, sebuah kanal PCM yang dapat memasukkan dan memutar sampel suara ADPCM dengan rentang frekuensi 2.000 hingga 16.000 Hz. Kanal ini juga dapat ditemukan di NES sebagai pemutar sampel hit orkestra atau drum tambahan. Tetapi kanal ini tidak tersedia di YM2203. Dan ada Rythm Sound Source, sistem drum dengan kapasitas enam kanal yang digunakan untuk membuat suara drum, terutama snare, kick dan hi-hat.


Artikel: Creating PC-98 Music: A Beginner's Guide

Foto: Miyuki Meinaka